Sumber: Dekoruma.com
Durasi Baca: Hanya 1 Menit
Lampu tidur menjadi salah satu benda wajib yang perlu diperhatikan, karena biasanya ada kegiatan yang kadang dilakukan menjelang tidur seperti membaca buku.
Fungsi lampu tersebut kini tak hanya menyediakan cahaya untuk membaca, sekarang lampu tidur juga dimanfaatkan sebagai salah satu dekorasi ruangan. Modelnya juga semakin beragam dan unik, seperti apa ya?
Lampu Tidur Model Tidur, Sesuaikan dengan Tema Kamarmu Yuk!
Kini lampu tidur semakin bervariasi, bahkan beberapa modelnya memiliki tampilan yang sangat unik. Dilansir dari laman Dekoruma, berikut beberapa list lampu yang bisa kamu sesuaikan dengan tema kamar ya:
1. Lampu mini model tabung neon
Bentuknya yang lucu, membuat lampu model ini cocok diletakkan dipojok tempat tidur. Lampu yang berbentuk tabung ini mempunyai pengaturan yang mampu menyesuaikan cahaya yang dihasilkan.
Di samping itu, lampu tidur unik model tabung neon kokoh karena didesain dengan lapisan luar anti-gores.
Buat Moslem Fellas yang punya kamar tak begitu luas, lampu tidur ini cocok dipilih karena sangat hemat tempat dan bisa diletakkan berbarengan dengan barang lainnya di atas side table.
Sumber: Pod-design.com
2. Kotak lampu multifungsi
Model lampu tidur yang satu ini memiliki ruang tersendiri untuk menyimpan barang dengan ruang yang terbatas. Biasanya digunakan untuk menaruh buku atau majalah sebagai bahan bacaan sebelum tidur.
Bagian yang unik dari lampu tidur ini yakni bentuknya tidak terlihat seperti lampu tidur, sehingga tak terlalu mencolok jika dilihat tak secara detail.
Sumber: abitareuk dot com
3. Lampu di balik rangka kasur
Apakah Moslem Fellas pernah atau sering melihat tata panggung yang menaruh lampu di balik rangkanya? Jika iya, lampu yang biasa di taruh di kamar tidur ini mempunyai konsep serupa.
Lampu ini diletakkan di balik rangka kasur, sehingga kasur terlihat menyala meski tanpa terlihat sumber cahaya. Jika kamu memiliki tema kamar atau rumah yang futuristik, desain ini cocok dipilih ya.
Sumber: digital.hammacher.com
4. Lampu tidur hemat tempat
Tak hanya lampu model mini dengan tabung neon saja yang cocok digunakan untuk ruangan sempit.
Ada juga lampu tidur hemat tempat, di mana memiliki bentuk satu sisi menghadap dinding agar mudah pada saat menempel di dinding, satu sisi lagi agak berbentuk cembung keluar guna menimbulkan efek cahaya yang meluas.
Baca Juga:
Lampu ini juga memakai dua buah bohlam. Fungsinya, satu bohlam untuk menghasilkan cahaya baca dan satunya lagi untuk menghasilkan cahaya redup. Jadi, bila kamu hanya ingin satu lampu yang terpasang juga bisa, lho!
Sumber:cdn.shopify.com
5. Lampu berdiri di sudut ruangan
Khusus lampu yang satu ini, secara dasar memang tidak didesain untuk menjadi lampu tidur.
Akan tetapi, bisa dikategorikan sebagai lampu tidur unik sebab modelnya yang bisa diletakkan di samping tempat tidur serta menjadi sumber cahaya dari tempat yang tinggi.
Cocok untukmu yang sering mengubah tata letak kamar sebab mudah dipindahkan kemana saja mengikuti letak kasur.
Sumber: waynehomedecor.com
Tetap sesuaikan lampu tidur ya, jangan sampai desain lampu tersebut tidak cocok dengan suasana kamar. Misalnya, kamu memiliki dekorasi kamar simpel, maka usahakan jangan memaksakan untuk memasang lampu tidur yang coraknya terlalu mencolok. Jadi, mana nih model lampu tidur yang sekiranya cocok dengan tema kamarmu?
Buat Tulisan